Kota Pekalongan – Dalam rangka menjaga kondusivitas wilayah serta menjalin kedekatan dengan institusi pendidikan, Babinsa Kelurahan Kartoharjo Koramil 20/Pekalongan Selatan, Serda Hery, melaksanakan kegiatan patroli wilayah binaan di SMA Negeri 4 Kota Pekalongan, Kecamatan Pekalongan Selatan, Rabu malam (28/1/2026).
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan di lingkungan sekolah serta memberikan motivasi kepada para siswa agar tetap fokus pada kegiatan belajar mengajar.
"Kehadiran kami di sekolah-sekolah bukan sekadar patroli, tapi juga untuk memberikan rasa aman serta memastikan generasi muda kita tetap berada di jalur yang positif," ujar Serda Hery.
Danramil 20/Pekalongan Selatan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa untuk hadir di tengah masyarakat, termasuk di lingkungan pendidikan, guna menciptakan lingkungan yang harmonis dan bebas dari gangguan kamtibmas.
Pihak SMA Negeri 4 Pekalongan menyambut baik kehadiran Babinsa dan berharap sinergi ini terus terjalin demi kenyamanan proses belajar mengajar di wilayah Pekalongan Selatan.

